Senin, 23 Maret 2020

Cegah Penyebaran Covid-19, Guru Dan Siswa MAN 1 Karawang Lakukan KBM Lewat Daring

Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 sebagaimana ketentuan yang tercantum dalam surat edaran baik dari kementerian maupun dari pemerintah daerah maka pihak sekolah dengan ini memutuskan bahwa kegiatan belajar mengajar di sekolah diliburkan sejak tanggal 16 Maret 2020 sampai dengan 29 Maret 2020. Begitupun Ujian Nasional dan Ujian Madrasah ditunda sementara waktu sampai dengan waktu yang ditentukan kemudian.

Mengantisipasi libur 2 pekan tersebut, maka diharapkan KBM masih tetap berjalan tetapi dengan melakukan DARING atau Dalam Jejaring (Online). Guru-guru MAN 1 Karawang melaksanakan kegiatan pembelajaran dengan memberikan tugas-tugas selama libur untuk dikerjakan di rumah masing-masing. Selain pemberian tugas, bisa juga dilakukan penyampaian materi dan tes evaluasi lewat pilihan aplikasi yang bisa digunakan oleh para guru.

Dalam arahannya kepada guru-guru, Wakamad Kurikulum, Dani Hamdani, S.Pd menyampaikan bahwa aplikasi untuk memberikan ujian atau tes, di MAN 1 Karawang sudah terbiasa dengan penggunaan website Quizziz dan itu dianggap lebih efektif dan efisien, karena para siswa tidak perlu mengunduh atau men-download aplikasi yang biasanya memerlukan kuota internet yang cukup besar.

Dalam kegiatan pembelajaran, diharapkan MAN 1 Karawang akan menggunakan Google Classroom yang juga saat ini bisa diakses oleh para siswa hanya dengan mengikuti web dan kode yang diberikan oleh para guru tanpa harus unduh dan download. Proses KBM ini sedang digiatkan untuk memanfaatkan waktu libur di rumah, dengan menggunakan android, sehingga aktivitas pembelajaran masih bisa dilakukan saat libur 2 pekan.

Cegah Penyebaran Covid-19, Guru Dan Siswa MAN 1 Karawang Lakukan KBM Lewat Daring
Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *